Ilmu | Tips & trik | Troubleshoot Seputar Komputer & Gadget

Pengertian Processor (Prosesor) Komputer Beserta Fungsinya

Pengertian Processor (Prosesor) Komputer Beserta Fungsinya - Jika anda mempunyai sebuah komputer di rumah atau di tempat kerja, pastinya anda sudah pernah mendengar perangkat komputer yang paling utama yang disebut dengan processor, Processor ini merupakan komponen utama yang ada pada personal komputer tanpa adanya perangkat ini komputer tak akan berjalan atau menyala.

Pengertian Processor (Prosesor) Komputer Beserta Fungsinya
Pengertian Processor (Prosesor) Komputer Beserta Fungsinya


Proseccor ini ibarat jika di bagian tubuh manusia, dia berfungsi seperti otak yang tugasnya untuk memproses suatu aktivitas atau pusat kendali dari pernosal komputer, dan untuk penjelasan yang lebih lengkapnya mengenai pengertian dan fungsinya, dapat anda baca berikut ini :

Pengertian Processor (Prosesor)

Processor adalah otak dari semua proses yang ada pada personal komputer. Semakin tinggi nilai kecepatan prosesor, maka semakin tinggi pula kinerja personal komputer dalam melakukan proses, Misalnya saat komputer melakukan loading sistem operasi.

Fungsi Processor (Prosesor)

Prosesor berfungsi sangat penting dalam seubah personal komputer, karena komponen ini yang akan menentukan kecepatan performa dari personal kompter. Pada umumnya fungsi dari prosesor adalah untuk memproses data yang diterima dari masukan atau disebut input, kemudian akan menghasilkan pengeluaran atau output. Cara kerja prosesor akan terus terhubung dengan komponen komputer yang lainnya, terutama harddisk drive dan Memori RAM. Fungsi prosesor juga sebagai otak dari personal komputer karena setiap data yang akan diproses akan selalu melewati prosesor untuk kemudian diolah dan menghasilkan data-data yang di inginkan dari pengguna komputer (user).

Ada beberapa vendor yang memproduksi prosesor :

- Prosesor Intel
- Prosesor AMD
- Prosesor Apple
- Prosesor IBM
- Prosesor IDT
- Prosesor Cyrix VIA

Ada dua nama besar yang sering diguanakan dan paling sering kita dengar. Yaitu Prosesor Intel dan Prosesor AMD, keduanya sama memproduksi prosesor dengan nilai positif negative masing-masing. Prosesor yang diproduksi pada masing-masing vendor memiliki bentuk fisik yang berbeda, atau bisa kita bedakan dengan istilah soket. Bentuk soket yang berbeda ini akan mempengaruhi kita dalam membeli sebuah motherboard. Jika kita membeli prosesor keluaran AMD, kita juga harus membeli motherboard yang mendukung soket prosesor AMD, Begitupun dengan Prosesor Intel. Salah satu contoh soket pada prosesor AMD adalah soket AM2, sedangkan pada intel contohnya adalah soket LGA775.

Prosesor Intel 

Contoh Prosesor Intel
Contoh Prosesor Intel


Prosesor Intel merupakan produk yang dihasilkan oleh perusahaan intel Corporation yang didirikan pada tahun 1968 oleh Robert Noyce dan Gordon More yang bertempat di Amerika Serikat. Seri dari prosesor mulai dari tahun 1971 sampai sekarang, tapi saya hanya akan memberikan contoh dari tahun 2000 sampai saat ini. Berikut ini contoh seri Keluaran Vendor Intel :

- Intel(R) Pentium(R) 4 Processor
- Intel(R) Pentium(R) 4 Xeon(R) Processor
- Intel(R) Itanium(R) Processor
- Intel(R) Itanium(R) 2 Processor
- Intel(R) Pentium(R) M Processor
- Intel(R) Pentium D 820/830/840 Chipsets
- Intel(R) Core 2 Duo
- Intel(R) Dual Core
- Intel(R) Core I3
- Intel(R) Core I5
- Intel(R) Core I7

Prosesor AMD

Contoh Prosesor AMD
Contoh Prosesor AMD


AMD merupakan singkatan dari Advanced Micro Devices adalah produsen terbesar ke dua setelah intel. Perusahaan AMD didirikan pada 1 mei 1969 bertempat di daerah Sunnyvale, kota California yang didirikan oleh sekelompok mentan eksekutif dari Fairchild Semiconductor, termasuk Jerry Sanders III, Ed Turney, John Carey, Sven Simonsen, jack Gifford dan tiga anggota dari tim Gifford, Frank Botte, Jim Giles, dan Larry Strenger. Perusahaan ini dimulai sebagai produsen chip logika, kemudian memasuki bisnis chip RAM pada tahun 1975. Pada tahun yang sama, AMD memperkenalkan klon reverse engineered dari mikroprosesor intel 8080. Selama periode ini, AMD juga dirancang dan diproduksi serangkaian elemen prosesor bit-silece "AM29116, dan AM293xx" yang digunakan dalam desain berbagai personal komputer. Berikut ini contoh seri keluaran Vendor AMD :

- AMD K5
- AMD K6
- AMD Duron
- AMD Athlon
- AMD Athlon 64
- AMD Athlon 64 FX
- AMD Sempron
- AMD 64 X2 Dual Core
- AMD Opteron
- AMD Bulidozer


Itulah tadi penjelasan mengenai Pengertian, Fungsi, dan Vendor dari Prosesor komputer, dan perlu anda ketahui ukuran prosesor yang ada pada personal kompter berbeda dengan laptop walaupun memiliki seri yang sama, laptop mempunyai ukuran yang lebih kecil dibandingkan prosesor yang ada pada personal kompter, Semoga artikel ini bermanfaat buat teman-teman.

Sekian dan Terima Kasih.





Related : Pengertian Processor (Prosesor) Komputer Beserta Fungsinya